
UNIT TRANSFUSI DARAH RUMAH SAKIT UTDRS SINJAI KEMBALI MENGGELAR DONOR DARAH BERSAMA DENGAN KODIM 1424/ SINJAI
Unit Transfusi Darah Rumah Sakit (UTDRS) Sinjai bersama dengan TNI Kodim 1424 melaksanakan bakti sosial donor darah hari ini Jumat, 20 September 2024 bertempat di Kodim Sinjai dalam rangka menyambut Dirgahayu Tentara Nasional Indonesia (TNI) dengan tema “TNI MODERN BERSAMA RAKYAT SIAP MENGAWAL SUKSESI KEPEMIMPINAN NASIONAL UNTUK INDONESIA MAJU”
Dalam rangka kegiatan donor ini diikuti oleh sebagian masyarakat umum dan anggota TNI Kodim 1424 Sinjai beserta Ibu Persit. Dalam kegiatan donor kali ini terdata 36 (Tiga Puluh Enam) Orang pendonor dan terdapat Golongan Darah O sebanyak 11 (Sebelas) Orang, Golongan Darah A sebanyak 13 (Tiga Belas) Orang, Golongan darah B sebanyak 8 (Delapan) Orang, Golongan darah AB sebanyak 4 (Empat) Orang.
Terlihat antusias dari para peserta donor mencerminkan masyarakat dan para TNI Sinjai menyadari pentingnya donor darah bagi saudara yang membutuhkan, dengan diadakannya donor darah di berbagai tempat di Sinjai diharapkan stok darahpun semakin bertambah agar kedepannnya petugas kesehatan tidak perlu lagi mencari darah saat dibutuhkan karena stok darah sudah tersedia.
Admin Website RSUD Sinjai,
Semua Komentar

Muh Iqbal
Walau tipe rumah sakit masih tipe c namun tempat ini selalu berusaha memberikan layanan yang baik kepada masyarakat sinjai khususnya

ILHAM DIN WAHYUDIN
Alhamdulillah pelayanannya bagus, tdk ada bedanya yg pake BPJS dgn yg tdk semuanya dilayani dgn baik. Semoga pelayanannya terus ditingkatkan

Lutfi Hidayat
Salah satu rumah sakit dengan manajemen yang profesional dan layanan berkualitas. Sudah puluhan RSUD yang study banding ke RSUD sinjai.
Tinggalkan Komentar