
UNIT PROMOSI KESEHATAN RSUD SINJAI MENGADAKAN PENYULUHAN KESEHATAN PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGAN HIV-AIDS
Unit Promosi Kesehatan Rumah Sakit Umum Daerah Sinjai adakan penyuluhan Pencegahan dan Penanggulangan HIV_AIDS yang dibawakan oleh dr. Hj. Indo Sakka, Sp.THT-BKL, M.Kes selaku Dokter Spesialis THT RSUD Sinjai sekaligus Ketua TIM HIV-AIDS RSUD Sinjai pada hari Rabu, 11 Desember 2024 yang bertempat di Ruang Tunggu Poli Rawat Jalan RSUD Sinjai.
HIV (Human Immunodeficiensi Virus) adalah golongan retrovirus yang menyerang sel darah putih (sel limfosit CD4) yang menyebabkan penurunan sistem kekebalan tubuh manusia baik terhadap infeksi bakteri, virus, jamur, dan tumor. Kondisi ini disebut AIDS (Acquired Immunodeficiensi Syndrome)
dr.Hj.Indo Sakka, Sp.THT-BKL, M.Kes memaparkan gejala dan tanda penderita AIDS diantaranya penurunan sistem kekebalan tubuh, infeksi oportunistik (terbanyak : TB) , keganasan (Sarkoma Kaposi, Limfoma) , deficit neurologis (gangguan saraf: demensia). Penularan HIV-AIDS dapat terjadi dengan adanya kontak dengan cairan tubuh dengan orang yang sudah terinfeksi (melalui vaginal,anal,oral,darah) , menggunakan alat suntik bersama orang yang sudah terkontaminasi darahnya dengan HIV, penularan dari ibu ke anak (pada saat melahirkan pervaginam dan pemberian asi).
Cara pencegahanya dan penanggulangan HIV-AIDS yaitu tidak berhubungan seksual dengan berganti ganti pasangan, setia kepada pasangan, menggunakan kondom pada saat berhubungan seksual bila salah satu suami istri terinfeksi HIV, tidak menggunakan narkoba (berganti ganti jarum suntik), melakukan edukasi terkait penularan hingga pengobatan HIV/AIDS kepada masyarakat.
Tujuan dilakukan penyuluhan ini agar meningkatkan pengetahuan dan pemahaman masyarakat tentang HIV/AIDS , mencegah penularan , mengubah sikap dan perilaku negative terhadap orang dengan HIV/AIDS , mendorong perilaku yang lebih aman dan responsive terhadap masalah HIV/AIDS.
Admin Website RSUD Sinjai,
Semua Komentar

Muh Iqbal
Walau tipe rumah sakit masih tipe c namun tempat ini selalu berusaha memberikan layanan yang baik kepada masyarakat sinjai khususnya

ILHAM DIN WAHYUDIN
Alhamdulillah pelayanannya bagus, tdk ada bedanya yg pake BPJS dgn yg tdk semuanya dilayani dgn baik. Semoga pelayanannya terus ditingkatkan

Lutfi Hidayat
Salah satu rumah sakit dengan manajemen yang profesional dan layanan berkualitas. Sudah puluhan RSUD yang study banding ke RSUD sinjai.
Tinggalkan Komentar