Detail Berita

UMPEG MELAKSANAKAN MONEV KINERJA PIHAK KE-3 YANG MANANGANI KEBERSIHAN DAN KEAMANAN DI UPT RSUD SINJAI

 

Pagi kemarin, Kamis (05 Desember 2024) bertempat di Ruang Pertemuan Lantai 2 Rumah Sakit, Direktur membuka acara Monitoring dan Evaluasi Kinerja Pihak Ke-3 yang manangani Kebersihan dan Keamanan di UPT Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Sinjai.

Monev ini dilaksanakan oleh Sub Bagian Umum dan Kepegawaian (UMPEG) yang mengundang Pimpinan PT. Tritas Jaya Makassar, Kepala Instalasi, Kepala Ruangan dan Kepala Unit lingkup UPT RSUD Sinjai, Case Manager, Duty Manajer, Tim K3 dan Tim PPI UPT RSUD Sinjai.

 

Dalam pertemuan ini, Direktur UPT RSUD Sinjai, dr. H. Kahar Anies, Sp.B menekankan 3 hal yang perlu diperhatikan oleh Pihak Ke-3 yaitu memaksimalkan teknis kerjanya, meninjau kembali waktu atau jam kerja petugasnya serta meningkatkan kontroling terhadap petugas yang dibawahi PT.Tritas Jaya Makassar di UPT RSUD Sinjai.

 

Lebih lanjut Tim K3 mengusulkan kepada Pihak ke-3 untuk membuatkan asuransi ketenagakerjaan bagi petugasnya untuk penjaminan petugas ketika ada kecelakaan kerja di temapt kerja, “hal ini kami tidak harapkan namun sebaiknya semua staff atau petugas memiliki asuransi ketenagakerjaan dalam hal ini BPJS Ketenagakerjaan” tutur Pak Adi.

Sebelum menutup pertemuan ini, dr. H. Kahar berharap kedepannya pihak ke-3 ini memiliki standar dalam bekerja agar kami bisa menikmati atau merasakan hasil kerja-kerja pihak ke-3 ini.

Admin Website RSUD Sinjai,

Semua Komentar

image
Muh Iqbal

Walau tipe rumah sakit masih tipe c namun tempat ini selalu berusaha memberikan layanan yang baik kepada masyarakat sinjai khususnya

23 April, 2018
image
ILHAM DIN WAHYUDIN

Alhamdulillah pelayanannya bagus, tdk ada bedanya yg pake BPJS dgn yg tdk semuanya dilayani dgn baik. Semoga pelayanannya terus ditingkatkan

23 April, 2018
image
Lutfi Hidayat

Salah satu rumah sakit dengan manajemen yang profesional dan layanan berkualitas. Sudah puluhan RSUD yang study banding ke RSUD sinjai.

23 April, 2018

Tinggalkan Komentar