
RSUD SINJAI MENGHADIRKAN “ DOKTER SPESIALIS KEDOKTERAN FISIK DAN REHABILITASI “
Rumah sakit sebagai sarana kesehatan yang mempunyai fungsi rujukan harus menyediakan pelayanan yang bermutu, tidak terkecuali pada mereka yang memiliki gangguan fungsional dengan menyediakan pelayanan rehabilitasi medik. Tetapi dengan adanya perbedaan kemampuan (SDM, fasilitas/sarana) ditiap rumah sakit, maka strata pelayanan yang diberikanpun akan berbeda.
Pelayanan rehabilitasi medik ini sifatnya komprehensif mulai dari promotif, preventif, kuratif dan rehabilitatif.
Paradigma pelayanan rehabilitasi medik yang dianut saat ini dititik beratkan pada strategi rehabilitasi pencegahan (prevention rehabilitasion strategy), artinya pencegahan ketidakmampuan (disabilitas) harus dilakukan sejak dini. Apabila tidak dapat dicegah, tetap diupayakan mencapai tingkat kemandirian seoptimal mungkin, sesuai dengan potensi yang dimiliki.
Dengan bergabungnya dr. Anshory Sahlan, Sp.KFR sebagai Dokter Spesialis Kedokteran Fisik Dan Rehabilitasi di Rumah Sakit Umum Daerah Sinjai merupakan wujud kepedulian kepada masyarakat Kabupaten Sinjai dan pengguna layanan rumah sakit. Seorang Dokter Spesialis Kedokteran Fisik Dan Rehabilitasi dituntut mampu membantu seseorang yang mengalami sakit atau cedera untuk mengembalikan kemampuan fisik yang hilang. Dengan proses rehabilitasi, pasien bisa mendapatkan kembali kemandirian maksimal dalam beraktifitas sehingga pasien diharapkan dapat memiliki kualitas hidup yang lebih baik.
Ada berbagai macam kondisi yang ditangani oleh dokter rehabilitasi medis. Berikut di antaranya:
1. Pasien yang mengalami kecelakaan dan menderita cedera, sehingga mengalami keterbatasan fungsi tubuh.
2. Pasien yang menjalani perawatan penyakit yang menyebabkan kelemahan anggota gerak tubuh, sehingga sulit untuk bergerak atau bahkan mengalami kelumpuhan, seperti stroke.
3. Pasien yang menderita nyeri kronis, seperti artritis, nyeri punggung, dan cedera berulang.
4. Pasien yang memiliki berat badan berlebih, sehingga sulit untuk bergerak atau melakukan kegiatan olahraga.
5. Perubahan fase kehidupan, seperti pasca melahirkan atau menopause, yang memengaruhi kemampuan fisik seseorang.
6. Pasien pasca amputasi (kebutuhan tangan atau kaki palsu).
7. Pasien anak dengan gangguan perkembangan (seperti : terlambat jalan, terlambat bicara).
8. Pasien penyakit jantung dan paru yang mengalami gangguan aktifitas fisik (mudah lelah dan sulit mengerjakan aktifitas berat).
Penanganan pada setiap pasien rehabilitasi medik berbeda satu sama lain. Setiap pasien memiliki keluhan khusus sehingga diperlukan pengobatan dan terapi yang berbeda. Untuk itu bagi pasien yang ingin melakukan konsultasi dan penanganan dari seorang dokter rehabilitasi medis silahkan berkunjung ke RSUD Sinjai Setiap hari Sabtu pada Pekan Kedua dan Keempat (dua kali sebulan) Mulai tanggal 29 Agustus 2020.
(Tim Pengembangan Pelayanan RSUD Sinjai).
Admin Website RSUD Sinjai,
Semua Komentar

Muh Iqbal
Walau tipe rumah sakit masih tipe c namun tempat ini selalu berusaha memberikan layanan yang baik kepada masyarakat sinjai khususnya
23 April, 2018

ILHAM DIN WAHYUDIN
Alhamdulillah pelayanannya bagus, tdk ada bedanya yg pake BPJS dgn yg tdk semuanya dilayani dgn baik. Semoga pelayanannya terus ditingkatkan
23 April, 2018

Lutfi Hidayat
Salah satu rumah sakit dengan manajemen yang profesional dan layanan berkualitas. Sudah puluhan RSUD yang study banding ke RSUD sinjai.
23 April, 2018
Tinggalkan Komentar