
BERSIAP EVALUASI PPS, RSUD SINJAI LAKUKAN AKSELERASI PENYESUAIAN ELEMEN AKREDITASI DAN FITUR SIMRS
Pertemuan tersebut dibawakan oleh drg. Andi Fatmawaty Yusuf selaku Kepala Bidang Pelayanan Medis dan Keperawatan yang dilaksanakan pada Hari Rabu, 2 Oktober 2024 dan dihadiri oleh Kepala Bidang Pelayanan Penunjang, Kepala Seksi Pelayanan Medis, Kepala Seksi Pelayanan Keperawatan, Kepala Pelayanan Penunjang Non Medis , Para Asesor Internal, Para Kepala Ruangan Rawat Inap, Kepala instalasi Rekam Medis, Kepala ruangan Infection center , Kepala Ruangan Rawat jalan, Kepala ruangan Ponek, Kepala ruangan IGD, Kepala ruangan Kamar Operasi, Kepala Unit SIMRS yang bertempat di Ruang Pertemuan RSUD Sinjai.
Pertemuan ini bertujuan untuk menindaklanjuti beberapa rekomendasi dari PPS (Perencanaan Perbaikan Strategis) dari survey akreditasi oleh LARS DHP yang akan dievaluasi pada bulan november mendatang. Perlu dilakukan revisi beberapa regulasi mengingat RME (Rekam Medik Elektronik) baru berjalan pada akhir tahun 2023 sehingga memerlukan beberapa penyesuaian yang tercantum pada standar akreditasi.
Dengan diakannya pertemuan ini diharapkan agar sistem RME (Rekam Medik Elektronik) berjalan dengan baik.
Admin Website RSUD Sinjai,
Semua Komentar

Muh Iqbal
Walau tipe rumah sakit masih tipe c namun tempat ini selalu berusaha memberikan layanan yang baik kepada masyarakat sinjai khususnya

ILHAM DIN WAHYUDIN
Alhamdulillah pelayanannya bagus, tdk ada bedanya yg pake BPJS dgn yg tdk semuanya dilayani dgn baik. Semoga pelayanannya terus ditingkatkan

Lutfi Hidayat
Salah satu rumah sakit dengan manajemen yang profesional dan layanan berkualitas. Sudah puluhan RSUD yang study banding ke RSUD sinjai.
Tinggalkan Komentar