Detail Berita

SINJAI HOSPITAL FUN RUN 2023 SUKSES MEMERIAHKAN SEMARAK FEBRUARI HJS 459

Panitia pelaksana yang diketuai oleh dr. Andi Julia Arisanti, M.Kes sukses menyelenggarakan Sinjai Hospital Fun Run 2023 pada Hari Minggu, 12 Februari 2023 di Area Parkiran RSUD Sinjai.

Dalam laporannya, Direktur RSUD Sinjai, dr. Kahar Anies, Sp.B menyampaikan antusiasme peserta yang ingin ikut event ini begitu besar yang dibuktikan dengan penambahan slot sebanyak 350 dari target yang telah ditentukan sebanyak 300 peserta yang diperuntukkan untuk undangan dan umum.

Sebanyak 650 pelari yang berasal dari Kabupaten Sinjai,  Kabupaten Bone, Kabupaten Bulukumba, Kabupaten Soppeng dan Kota Makassar dilepas langsung oleh Bapak Bupati Sinjai yang didampingi oleh Ketua TP PKK Kabupaten Sinjai serta kepala OPD sekabupaten Sinjai.

Dari 630 pelari ini ada beberapa perwakilan komunitas yang yang turut serta meramaikan event ini, diantaranya: Sinjai Runners, Bulukumba Runners, Freeletic Mks, Lapatau Runners, PASI (Persatuan Atlit Seluruh Indonesia) Bone, Kalong Runners, Pelari Teras, Pelari Konteng Sinjai, BRI Runners, BPJS Kesehatan Runners dan Hospital Runners.

Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan yang telah diusung Direktur RSUD Sinjai dalam memeriahkan Hari Jadi Sinjai ke-459 dan berterima kasih kepada panitia pelaksana yang sukses melaksanakan kegiatan ini dengan meriah, yang melibatkan masyarakat luas, bahkan masyarakat diluar Kabupaten Sinjai untuk bersama-sama merasakan momentum HJS ke-459.

Selain fun run yang jarak tempuhnya sejauh 4,59 km, panitia juga melakukan senam bersama para undangan yang tidak bisa berlari serta menghadirkan pasar UMKM yang melibatkan 20 pelaku usaha untuk memeriahkan event ini, diantaranya: Kedai Buah Al Ghifari, Jajanan Zeaa, Cake House, Boxisbungko, Nabeez KT, Bakso Bakar, Satu Frekuensi, Rianda Markisa,  Bakso daengku, Bakso Ceria, Monalisa Bubar Ayam/Kapurung, Palekko Ayam Crispi, Mumbaice Es Semangka India, Bubur Ayam Mas Sholeh, Teh Teplok, Bakso Bakar Karangpuang, BHC Kitchen, Dapur Oma, Kamsia Boba, dan Kedai 29.

Admin Website RSUD Sinjai,

Semua Komentar

image
Muh Iqbal

Walau tipe rumah sakit masih tipe c namun tempat ini selalu berusaha memberikan layanan yang baik kepada masyarakat sinjai khususnya

23 April, 2018
image
ILHAM DIN WAHYUDIN

Alhamdulillah pelayanannya bagus, tdk ada bedanya yg pake BPJS dgn yg tdk semuanya dilayani dgn baik. Semoga pelayanannya terus ditingkatkan

23 April, 2018
image
Lutfi Hidayat

Salah satu rumah sakit dengan manajemen yang profesional dan layanan berkualitas. Sudah puluhan RSUD yang study banding ke RSUD sinjai.

23 April, 2018

Tinggalkan Komentar