
Selamat Bergabung Dokter Spesialis Gigi
Rumah Sakit Umum Daerah Sinjai kembali menghadirkan Pelayanan Dokter Gigi Spesialis Konservasi Gigi dan Dokter Gigi Spesialis Prostodonsia di Poliklinik Gigi dan Mulut yaitu : drg. Sari Arianti Ali, Sp.KG (Dokter Gigi Spesialis Konservasi Gigi) dan drg. Muh.Iswanto Sabirin,M.Kes., Sp.Pros (Dokter Gigi Spesialis Prostodonsia).
Dokter gigi spesialis konservasi gigi adalah dokter yang menangani berbagai masalah seperti gigi berlubang, kerusakan gigi, perawatan saluran akar, serta estetika gigi dengan tujuan mempertahankan sebanyak mungkin jaringan gigi asli.
Sedangkan dokter gigi spesialis prostodonsia adalah dokter yang ahli dalam merancang, membuat, dan memasang gigi tiruan untuk menggantikan gigi yang hilang atau rusak. Selain itu mereka juga menangani masalah yang berkaitan dengan fungsi mengunyah, berbicara, serta estetika gigi dan wajah pasien akibat kehilangan gigi.
Segera lakukan pemeriksaan gigi anda di RSUD Sinjai dan jangan biarkan masalah gigi mengganggu kualitas hidup anda, Mulut yang Bahagia adalah Tubuh yang Bahagia”.
Admin Website RSUD Sinjai,
Semua Komentar

Muh Iqbal
Walau tipe rumah sakit masih tipe c namun tempat ini selalu berusaha memberikan layanan yang baik kepada masyarakat sinjai khususnya

ILHAM DIN WAHYUDIN
Alhamdulillah pelayanannya bagus, tdk ada bedanya yg pake BPJS dgn yg tdk semuanya dilayani dgn baik. Semoga pelayanannya terus ditingkatkan

Lutfi Hidayat
Salah satu rumah sakit dengan manajemen yang profesional dan layanan berkualitas. Sudah puluhan RSUD yang study banding ke RSUD sinjai.
Tinggalkan Komentar