Detail Berita

RSUD SINJAI MENGADAKAN PENYULUHAN PENCEGAHAN PENYAKIT TUBERKULOSIS TBC

Unit Promosi Kesehatan Rumah Sakit Umum Daerah Sinjai, melaksanakan Penyuluhan Kesehatan mengenai Pencegahan Tuberkulosis (TBC). Penyuluhan tersebut dibawakan oleh dr. Andi Purnamasari, Sp.PD selaku Dokter Spesialis Penyakit Dalam RSUD Sinjai yang dilaksanakan pada Hari Senin, 09 Desember 2024 bertempat di Ruang tunggu Gedung Poli Rawat Jalan RSUD Sinjai.

 

Tuberculosis / TB adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri Mycobacterium yang menyerang paru-paru. Kebanyakan  orang yang terinfeksi dengan bakteri yang menyebabkan tuberculosis tidak memiliki gejala. Ketika gejala memang terjadi, biasanya berupa batuk (kadang-kadang ada bercak darah). Penurunan berat badan , berkeringat dimalam hari, dan demam.

 

dr.Andi Purnamasari, Sp.PD mengatakan saat ini Rumah Sakit Umum Daerah Sinjai telah berupaya dalam pencegahan TB dengan memisahkan Poli TB dengan poliklinik lainnya agar pasien lain tidak terpapar oleh pasien TB.

 

Adapun pencegahan TB adalah vaksinasi BCG, menjaga kebersihan diri, Gunakan masker saat berada di tempat umum, menjaga sirkulasi udara yang baik dan menjaga daya tahan tubuh dengan cara makan makanan bergizi dan olahraga, menutup mulut dgn kain atau tissu saat bersin dan batuk,

 

Penyuluhan ini dilaksanakan agar meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang TB, menyadarkan masyarakat tentang cara penularan TB, mengajarkan masyarakat untuk menerapkan pola hidup sehat, mengajarkan masyarakat untuk melindungi diri dan orang lain dari risiko penularan TB, meningkatkan kepedulian dan memberi pemahaman pencegahan dan pengobatan TB.

 

Admin Website RSUD Sinjai,

Semua Komentar

image
Muh Iqbal

Walau tipe rumah sakit masih tipe c namun tempat ini selalu berusaha memberikan layanan yang baik kepada masyarakat sinjai khususnya

23 April, 2018
image
ILHAM DIN WAHYUDIN

Alhamdulillah pelayanannya bagus, tdk ada bedanya yg pake BPJS dgn yg tdk semuanya dilayani dgn baik. Semoga pelayanannya terus ditingkatkan

23 April, 2018
image
Lutfi Hidayat

Salah satu rumah sakit dengan manajemen yang profesional dan layanan berkualitas. Sudah puluhan RSUD yang study banding ke RSUD sinjai.

23 April, 2018

Tinggalkan Komentar