Detail Berita

PEMELIHARAAN ALAT KESEHATAN DI RUMAH SAKIT BERSAMA TEKNISI ELEKTROMEDIS RSUD SINJAI

Rumah Sakit Umum Daerah Sinjai kembali hadir dalam acara Dialog Interaktif “Sinjai Sehat”, Rabu, 04 Desember 2024 di Radio Suara Bersatu FM (95,5 MHZ). Yang menjadi narasumber kali ini adalah Teknisi Elektromedis RSUD Sinjai, Dwi Guna Kurniadi, S.Tr. TEM.

Dwi Guna menyampaikan Pemeliharaan Alat kesehatan itu ada dua jenis, yaitu : pemeliharaan yang terencana dan pemeliharaan yang tidak terencana. Pemeliharaan terencana yaitu : pemeliharaan alat kesehatan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan sebelumnya. Sementara pemeliharaan tidak terencana adalah pemeliharaan yang terjadi secara tidak terduga, ketika mesin pada alat mengalami kerusakan yang tidak terdeteksi sebelumnya.

Selanjutnya Dwi Guna menyampaikan cara pemeliharaan alat kesehatan setelah digunakan yaitu : user atau pengguna membersihkan alat dan aksesoris alat setelah digunakan kepada pasien, pastikan alat dalam kondisi mati, pastikan kabel power tidak terhubung lagi ke listrik, menyimpan alat pada tempat penyimpanan yang telah disediakan, hindari penumpukan alat, menggunakan cover, serta menghindari alat dari benturan keras.

Lebih lanjut beliau menyampaikan pemeliharaan alat kesehatan di RSUD Sinjai mengacu pada peraturan Menteri Kesehatan RI NO 15 tahun 2023, yaitu : melakukan inventaris alat kesehatan, melakukan pemeliharaan promotif, melakukan pemeliharaan pemantauan fungsi (inspeksi), pemeliharaan preventif, pemeliharaan korektif (perbaikan).

Selain itu Dwi Guna menyampaikan tujuan pemeliharaan alat kesehatan yaitu :
1.mengoptimalkan usia pemakaian alat
2.kualitas peralatan akurasinya terjaga
3.mewujudakan pasien sefety, meminimalkan biaya operasional.

Diakhir pemaparan beliau menyampaikan pemeliharaan alat kesehatan yang teratur dan sesuai jadwal sangat penting untuk menjaga kualitas pelayanan kesehatan di Rumah Sakit, memaksimalkan umur alat kesehatan dan meminimalkan risiko kerusakan yang dapat mengganggu pelayanan kesehatan di Rumah Sakit.

Admin Website RSUD Sinjai,

Semua Komentar

image
Muh Iqbal

Walau tipe rumah sakit masih tipe c namun tempat ini selalu berusaha memberikan layanan yang baik kepada masyarakat sinjai khususnya

23 April, 2018
image
ILHAM DIN WAHYUDIN

Alhamdulillah pelayanannya bagus, tdk ada bedanya yg pake BPJS dgn yg tdk semuanya dilayani dgn baik. Semoga pelayanannya terus ditingkatkan

23 April, 2018
image
Lutfi Hidayat

Salah satu rumah sakit dengan manajemen yang profesional dan layanan berkualitas. Sudah puluhan RSUD yang study banding ke RSUD sinjai.

23 April, 2018

Tinggalkan Komentar