Detail Berita

MENJAWAB TUNTUTAN MASYARAKAT MENGENAI KETERSEDIAAN STOK DARAH DI UTDRS KABUPATEN SINJAI, DIREKTUR RSUD KABUPATEN SINJAI MENGHADIRKAN INOVASI LAYANAN E-JARUM SUNTIK

Inovasi Pelayanan E-JARUM SUNTIK yang digagas oleh Direktur RSUD SINJAI  dr. Kahar Anies, Sp. B sebagai Reformer aksi perubahan  yang merupakan salah satu milistone dalam pelaksanaan Pelatihan Kepemimpinan Administrasi (PKA) Angkatan V Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) Kementerian Dalam Negeri Regional Makassar.

E-JARUM SUNTIK merupakan Jaring Pendonor Melalui Metode Mobilisasi dan Perluasan Mitra, Informasi serta Kolaborasi Berbasis Elektronik. Aplikasi ini hadir, selain menjadi tugas penyelesaian PKA juga untuk menjawab tuntutan masyarakat terkait dengan layanan penyediaan stok darah di Unit Tranfusi Darah Rumah Sakit Umum Kabupaten Sinjai (UTDRS).

Dr. Kahar Anies, Sp. B menyampaikan “dengan tersedianya fitur dalam aplikasi ini diharapkan dapat memudahkan masyarakat memperoleh beberapa informasi diantaranya ketersediaan stok darah, tempat pelaksanaan kegiatan donor darah, jadwal donor darah, dan pendonor bisa melakukan pendaftaran secara pribadi, organisasi dan instansi serta dapat melakukan permintaan darah”.

Andi Jefrianto Asapa, S. Sos, M.Si memberi tantangan kepada Direktur RSUD Sinjai selaku reformer kegiatan ini untuk membumikan dan mengembangkan aplikasi ini ke semua pelayanan yang ada di RSUD Sinjai. Kata beliau “Dengan hadirnya aplikasi E-JARUM SUNTIK bukan hanya sekedar penggugur kewajiban Direktur RSUD Sinjai sebagai peserta pelatihan, tetapi benar-benar mampu menjawab tantangan ditengah-tengah masyarakat. Selain itu kedepannya aplikasi ini dapat dikembangkan bukan hanya pelayanan donor darah saja tetapi semua memuat pelayanan2 yang ada di RSUD Sinjai sehingga memudahkan Masyarkat Sinjai dan sekitarnya mengakses informasi yang akura

Admin Website RSUD Sinjai,

Semua Komentar

image
Muh Iqbal

Walau tipe rumah sakit masih tipe c namun tempat ini selalu berusaha memberikan layanan yang baik kepada masyarakat sinjai khususnya

23 April, 2018
image
ILHAM DIN WAHYUDIN

Alhamdulillah pelayanannya bagus, tdk ada bedanya yg pake BPJS dgn yg tdk semuanya dilayani dgn baik. Semoga pelayanannya terus ditingkatkan

23 April, 2018
image
Lutfi Hidayat

Salah satu rumah sakit dengan manajemen yang profesional dan layanan berkualitas. Sudah puluhan RSUD yang study banding ke RSUD sinjai.

23 April, 2018

Tinggalkan Komentar