
EVALUASI PROGRAM PENDIDIKAN KLINIS RSUD SINJAI
Kepala Bidang Pengembangan Pelayanan dan Sumber Daya Manusia bersama Tim Koordinasi Pendidikan (Tim Kordik) Rumah Sakit Umum Daerah Sinjai melaksanakan evaluasi program pendidikan klinis, Rabu 21 September 2022 yang bertempat di ruang serbaguna RSUD Sinjai.
Pertemuan ini dipimpin langsung oleh Kabid Pengembangan Pelayanan dan SDM, dr.Idhawati Nahwing, mewakili direktur RSUD Sinjai. Dalam sambutannya beliau menyampaikan terima kasih kepada seluruh Institusi pendidikan yang telah bekerjasama dan mempercayakan RSUD Sinjai sebagai lahan praktek bagi mahasiswanya. Kami berharap dengan adanya pertemuan evaluasi ini dapat memberikan masukan untuk perbaikan ke depannya agar pengelolaan pendidikan klinis di RSUD sinjai dapat tetap menjaga mutu dan keselamatan pasien.
Pada pertemuan ini, drg. Irma Ariany Syam selaku ketua Tim Kordik memaparkan hasil evaluasi tahunan program pendidikan klinis RSUD Sinjai tahun 2021 meliputi jumlah mahasiswa praktek per institusi, hasil capaian indikator mutu terkait pendidikan klinis serta hasil survei kepuasan pasien dengan adanya keterlibatan mahasiswa dalam proses pelayanan pasien.
Pertemuan ini di hadiri oleh Kabid Pelayanan Penunjang , Kepala Seksi Sumber Daya Manusia, Anggota Tim Kordik, Ketua Lembaga Penjaminan Mutu, Stikes Panrita Husada Bulukumba, (DR. Hj.Fatmawati, S.Kep, Ns.,M.Kep.), Kepala Hub.Kerjasama Poltekkes Muhammadiyah Makassar, (Imran Amin, ST., MT.) dan Direktur Akbid Muhammadiyah Sinjai, (Sri Wahyuni, SST., M.Kes.)
(Rn)
Admin Website RSUD Sinjai,
Semua Komentar

Muh Iqbal
Walau tipe rumah sakit masih tipe c namun tempat ini selalu berusaha memberikan layanan yang baik kepada masyarakat sinjai khususnya

ILHAM DIN WAHYUDIN
Alhamdulillah pelayanannya bagus, tdk ada bedanya yg pake BPJS dgn yg tdk semuanya dilayani dgn baik. Semoga pelayanannya terus ditingkatkan

Lutfi Hidayat
Salah satu rumah sakit dengan manajemen yang profesional dan layanan berkualitas. Sudah puluhan RSUD yang study banding ke RSUD sinjai.
Tinggalkan Komentar